![]() |
Anggota Banser Kota Semarang melakukan apel persiapan sahur on the road di halaman Kantor PCNU, Jalan Puspogiwang I No 47 Semarang, kemarin |
Smarnews.com | SEMARANG- Banyak hal positif yang dapat dilakukan saat Ramadan. Tidak hanya buka bersama, namun juga sahur bareng. Semuanya itu mengacu kepada toleransi dan kemanusiaan. Hal itu yang dilakukan Gerakan Pemuda (GP Ansor) dan Banser Kota Semarang.
“Kami ingin mengatakan bahwa, bayak hal positif yang bisa dilakukan saat Ramadan seperti kegiatan yang berlangsung saat ini. Kami juga ingin memberi pesan bahwa toleransi dan kemanusiaan harus dikedepankan,” kata Suharmanto.
Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Kasatkorcab) Banser Kota Semarang, Suharmanto mengatakan hal itu di sela kegiatan sahur on the road Ansor-Banser Kota Semarang di halaman Kantor PCNU, Jalan Puspogiwang I No 47 Semarang, kemarin. Selain sebagai pesan toleransi dan kemanusiaan, dia berharap, kegiatan sahur on the road ini menjadi pemompa semangat tersendiri bagi anggota Banser Kota Semarang dalam menjalankan organisai.
“Kegiatan ini tidak bisa berjalan tanpa adanya dukungan semua anggota yang ada. Mari tetap bersemangat menjalankan ibadah dan misi kemanusiaan,” imbuhnya.
Ketua Ansor, Rahul Saiful Bahri yang turut memantau berjalannya acara mengaku mengaparesiasi terselenggaranya kegiatan sahur on the road. Menurutnya, kegiatan tersebut baru kali pertama dilakukan kepengurusan Ansor Kota Semara periode saat ini. Dia berharap, kegiatan serupa akan terus dilakukan dan menjadi agenda tahunan Ansor-Banser Kota Semarang.
“Kami melihat acara ini sebagai sesuatu yang positif. Kami ingin sinergi bersama antara pengurus Ansor mulai tingkat cabang sampai kecamatan terus ditingkatkan. Selanjutnya, kami akan menjadwalkannya sebagai agenda tahunan,” paparnya.
Sekitar 300 anggota Banser turut serta dalam kegiatan tersebut. Kegiatan dimulai pukul 01.00 sampai 04.00. Rute yang dilalui yakni, kantor PCNU Kota Semarang, Jl Puspogiwang – bundaran Kalibanteng – Jl. Jend Sudirman – Tugumuda – Jl. Pandanaran -Jl Gajahmada – Jl. Pemuda – Tugumuda – Jl. Menteri Supeno – Jl.Kaligarang – Jl.Pamularsih – kantor PCNU. Dalam kegiatan itu, sebanyak 1.000 bungkus nasi dibagikan kepada masyarakat.
Sebagian besar dibagi kepada orang-orang kurang mampu seperti, tukang becak, penyapu jalan, dan pedagang asongan dan sebagian lagi dibagi kepada pengguna jalan yang kebetulan melintas. (HW-semarnews.com)